[close]

SELAMAT DATANG DI BLOG GOLDEN INFO

Blog ini dibuat untuk memberikan informasi kepada pengunjung blog "GOLDEN INFO"

Senin, 02 November 2009

APA ITU TSUNAMI ?


APA ITU TSUNAMI ?

Tsunami adalah gelombang laut raksasa atau serangkaian gelombang yang dapat bergerak dalam jarak jauh menuju kedaratan. Di lautan yang dalam, ombak ini tampaknya kecil dan dapat terjadi tanpa kita sadari. Orang-orang di kapal laut pun mungkin tidak mengetahuinya. Baru ketika ombak mendekati pantai, muncul wujud raksasanya. Ketinggiannya bisa mencapai lebih dari 30 meter, untuk kemudian menunjang daratan dengan kekuatan dahsyat.


Awal Mula Tsunami



Di laut dalam, tsunami yang kuat dapat bergerak 700 km per jam, kecepatan gelombang tsunami tergantung pada kedalaman air. Semakin dalam laut, semakin cepat gelombang tsunami merambat. Namun, meski gerakannya sangat cepat, gelombang itu masih terpisah cukup jauh satu sama lain dan pada tahap ini tidak tampak tinggi. Inilah yang mengakibatkan sulitnya tsunami dideteksi.

Dimana saja Tsunami Terjadi ?

Permukaan bumi tersusun atas bongkahan daratan raksasa yang disebut lempeng tektonik. Lempeng ini berada diatas lapisan besar “batu panas” yang disebut mantel. Lempeng selalu bergerak sepanjang waktu. Pada garis batas antar lempeng terjadi pendorongan, pergesekan, atau tumbukan frontal. Area pertemuan kedua lempeng disebut patahan.

Mengapa Tsunami Terjadi ?

Tsunami tercipta ketika suatu gaya yang dahsyat menggoncang samudera. Penyebabnya yang paling umum ialah gempa bumi bawah laut. Gempa bumi diukur dengan skala khusus, yang disebut “ Skala Richter” . Gempa bumi yang berukuran satu atau dua skala Richter tidak dapat kita rasakan, sedangkan gempa bumi yang berukuran tujuh sampai sembilan skala Richter dapat mengakibatkan kehancuran. Gempa bumi dahsyat dilaut tidak selalu mengakibatkan tsunami. Segalanya masih tergantung dari apa yang terjadi didasar laut.

Tsunami dapat disebabkan oleh letusan gunung berapi. Tsunami juga dapat disebabkan oleh tanah longsor ketika bongkahan besar daratan amblas kelaut atau ketika bongkahan besar es amblas dari gletser di pantai. Terakhir, tsunami dapat disebabkan oleh meteorit yang jatuh di laut.

Seperti apakah tsunami itu ?

Ketika tsunami melanda pantai, dinding air melanda daratan dengan kekuatan besar. Dalam hitungan menit, segala sesuatu yang ada di jalur dinding air pun luluh lantak. Tsunami kerap datang tanpa pertanda dan tidak disangka-sangka, sehingga banyak orang tidak memiliki waktu untuk menyelamatkan diri.

Tsunami yang dahsyat bisa mengakibatkan kekacauan total. Korban yang selamat pun akan menghadapi banyak kesulitan. Banyak bangunan lenyap. Lingkungan yang tadinya kita kenal, kini tidak dapat kita kenali lagi.


( Sumber : Ada apa di Bumi ? Penerbit Erlangga )


BACA ARTIKEL :

Ø TIPS LEPAS DARI KRISIS

Ø TIPS MEMBUAT TAB MENU

Ø TIPS INTERVIEW PEKERJAAN

Ø TIPS MEMANDIKAN BAYI

Ø TIPS KENDALIKAN KONFLIK

Ø TIPS MEMBELI NOTEBOOK ATAU LAPTOP


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Subscribe to updates

Mengenai Saya

Foto saya
Saya tamatan Universitas Andalas - Padang Angkatan 1990, Jurusan Akuntansi. SMA 6 Pekanbaru angkatan 1987.

Pengikut