[close]

SELAMAT DATANG DI BLOG GOLDEN INFO

Blog ini dibuat untuk memberikan informasi kepada pengunjung blog "GOLDEN INFO"

Senin, 23 November 2009

RIAU TAK LAGI MELAYU MUDA


RIAU TAK LAGI MELAYU MUDA

Suku Melayu yang terdapat di Riau selama ini dikenal dengan Melayu Muda, namun sejak ditemukannya puluhan artefak pra sejarah yang digunakan sebagai alat bantu kehidupan oleh Peneliti dari UGM, di Logas ( Riau – Indonesia ) pada Agustus 2009 lalu, anggapan tersebut langsung dimentahkan.


Alat batu yang ditemukan antara lain kapak penetak, perimbas, serut, serpih, dan batu inti yang merupakan bahan dasar pembuatan alat serut dan serpih. Dikarenakan artefak yang ditemukan tersebut berasal dari masa prasejarah antara 10.000 – 40.000 SM .

Sehingga bisa disimpulkan bahwa Melayu Riau bukan lagi termasuk Melayu Muda yang berasal dari zaman logam atau kurang dari 1.500 SM. Dikarenakan kurang lebih 8.000 tahun sebelumnya, Riau ( Indonesia ) sudah dihuni oleh manusia.

Hal tersebut diungkapkan Dosen Arkeologi Fakultas Ilmu Budaya Universitas Gadjah Mada ( UGM ), Agus Tri Hascahyo pada saat seminar penyusunan kebijakan tentang budaya lokal daerah Riau, di Gedung Pustaka Wilayah ( Selasa, 17 November 2009 ).
“Dari hasil penelitian mengenai artefak yang berasal dari Sungai Sengingi tersebut, disimpulkan bahwa batu tersebut berumur sekitar 40.000 – 1 Juta tahun lalu.”

Artefak besar digunakan sebagai kapak untuk memotong pohon, sedangkan artefak kecil digunakan untuk memotong tulang. Selain itu terdapat beberapa hal yang mencirikan yakni adanya patinasi yaitu unsur yang menempel dan berumur ribuan hingga jutaan tahun lalu.


( Sumber : Riau Pos, 18 November 2009 )

READ THIS ARTICLE :

WHERE IS RIAU LOCATED

VISA POLICY TO INDONESIA

CANDI MUARA TAKUS HISTORY

TRAVELLING KE PEKANBARU

TRAVELLING TIPS TO INDONESIA






Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Subscribe to updates

Mengenai Saya

Foto saya
Saya tamatan Universitas Andalas - Padang Angkatan 1990, Jurusan Akuntansi. SMA 6 Pekanbaru angkatan 1987.

Pengikut