[close]

SELAMAT DATANG DI BLOG GOLDEN INFO

Blog ini dibuat untuk memberikan informasi kepada pengunjung blog "GOLDEN INFO"

Jumat, 04 September 2009

TIPS KENDALIKAN KONFLIK


TIPS KENDALIKAN KONFLIK

Dalam kehidupan sehari-hari, Anda pasti pernah mengalami konfik baik dengan keluarga, teman, atau partner kerja. Apabila konflik tersebut tidak dapat dapat diredam atau dikendalikan sudah dapat Anda bayangkan, persoalan akan berlarut-larut dan bisa jadi timbul persoalan baru.


Ada beberapa tips untuk meredam konflik :

1. Saling membuka perasaan untuk mengungkapkan apa yang terjadi sehingga terjadi pertengkaran. Ungkapkan persoalan dari sudut pandang masing-masing.

2. Bicarakan dengan jelas, dengan kepala dingin dan tetap tenang, apa yang diinginkan masing-masing dan apa pendirian Anda maupun teman, keluarga atau pihak lain yang sedang berkonflik.

3. Sekalipun situasi menegang dan nada bicara tinggi, upayakan untuk berbicara ke inti masalah agar permasalahan tidak melebar.

4. Ketika kemarahan memuncak, tak ada salahnya mengalihkan atau melakukan hal lain atau kalau mungkin melupakannya.

5. Dalam keadaan diri tenang, masing-masing berkesempatan mengungkapkan permasalahan atau yang tidak disukai. Sebab beberapa kasus, benar menurut kita belum tentu buat pihak lain yang berkonflik.

6. Mengalah berarti menganggap lebih mendahulukan kepentingan pihak lain dari pada kepentingan diri sendiri. Dengan catatan tidak dalam keadaan tertekan, tapi demi kepentingan bersama.


Bagi Anda yang sedang mengalami konflik, dan kebetulan membaca postingan dapat memberi manfaat bagi Anda sehingga dapat membantu pemecahan konflik yang sedang dialami.



BACA JUGA ARTIKEL :

TIPS LEPAS DARI KRISIS
TIPS INTERVIEW KERJA
TIPS DAN TRIK LOADING BLOGSPOT CEPAT






1 komentar:

fiqyud mengatakan...

wah bagus sekali sob thanks ats tipnya

Posting Komentar

Subscribe to updates

Mengenai Saya

Foto saya
Saya tamatan Universitas Andalas - Padang Angkatan 1990, Jurusan Akuntansi. SMA 6 Pekanbaru angkatan 1987.

Pengikut